Temukan profesimu yang sesuai potensi mu melalui test potensi kerja!

Siapa Kami?

Beranda / Siapa Kami?

Tentang Talenesia

Tentang Talenesia

Talenesia adalah perusahaan yang menjembatani talenta muda Indonesia dan perusahaan di berbagai bidang industri. Talenesia memfasilitasi kaum muda usia produktif untuk mengembangkan keterampilan kerjanya lewat berbagai program pelatihan dengan kurikulum berkualitas untuk menjawab tuntutan dunia kerja dan tantangan zaman. Di sisi lain, Talenesia menjalin kemitraan dengan perusahaan untuk merekrut talenta muda yang kompeten serta menyelenggarakan pelatihan untuk meningkatkan performa karyawan secara efektif dan efisien.

Statistik

Students Enrolled
0 +
Partisipan Program
Classes Completed
0 +
Sesi program sudah berjalan
Top Instructors
0 +
Pengguna tes bakat dan potensi
Satisfaction Rated
0 %
Tingkat kepuasan program

Metode Kami

Program pelatihan Talenesia menerapkan pendekatan Experiential Learning (belajar berbasis pengalaman)
1 (1).png
1. Pengalaman Konkret

Peserta diberi kesempatan mengalami pengalaman konkret (concrete experience) dengan cara mencoba memecahkan persoalan atau studi kasus.

2 (1).png
2. Pengamatan Reflektif

Lewat pengamatan reflektif (reflective observation), peserta menyampaikan hal-hal yang mereka amati dan rasakan dari studi kasus.

3.jpg
3. Membangun Konsep Abstrak

Peserta membangun konsep abstrak (abstract conceptualization) atau teori berdasarkan pengalaman belajarnya untuk dikaitkan dengan tugas sehari-hari.

4.png
4. Eksperimen Aktif

Melalui eksperimen aktif (active experimentation), peserta mencoba menerapkan konsep yang sudah dirancang untuk memecahkan masalah serupa.

Kerja Sama Bisnis

Talenesia terbuka untuk menjalin kerja sama B2B berupa kemitraan, magang, dan pelatihan karyawan/corporate training.
Hubungi Kami

Tim Talenesia

WhatsApp Image 2023-06-08 at 17.14.27.jpeg
Aldo Massali

Chief Executive Officer

Lulus dari Curtin University, Aldo membangun karir selama 16+ tahun di bidang manufaktur, manajemen SDM, dan konsultan properti. Perjalanan karir mempertemukan Aldo dengan banyak talenta muda, membuat Aldo ingin berkontribusi meningkatkan kualitas tenaga kerja muda Indonesia.

Rasti.png
Niken Rarasati

Chief Learning Officer

Selama 10 tahun terakhir Rasti telah mendedikasikan karirnya untuk meriset topik pendidikan dan intervensi sosial, juga mendesain kurikulum pembelajaran untuk berbagai organisasi. Rasti meraih gelar S2 di bidang kognisi sosial dari University College London.

reynold.png
Reynold Tantra

People and Culture Manager

Reynold merupakan salah satu dari 80 pemimpin muda se-Asia Tenggara dan Timor Leste dalam program YSEALI di Malaysia. Pengalaman tersebut merupakan jembatan bagi Reynold untuk berkontribusi di Talenesia dalam menciptakan akses bagi tenaga kerja muda.

Putri.png
Putri Aysha Qalbi

Marketing Lead

Berpengalaman selama 5+ tahun di dunia marketing berbagai industri, Putri ingin dapat berkontribusi untuk strategi pemasaran yang efektif pada perkembangan pendidikan dan memberikan dampak positif pada tenaga kerja muda Indonesia melalui Talenesia.

grade4.png
Gradensia Trita Rumantie

Education Consultant Lead

Menjadi jembatan antara customer dan perusahaan untuk memberikan solusi yang dibutuhkan secara konsultatif, Grade bertekad memberi dampak bagi Talenesia. 8+ tahun sebagai Consultant di berbagai Industri membuat Grade yakin menemukan calon pekerja Indonesia yang ingin meningkatkan taraf hidupnya bersama Talenesia.

zaka.png
Zakaria Anshari

Learning Manager

Memfasilitasi pengembangan talenta pemuda selama 8 tahun, termasuk sebagai konsultan learning & development 30+ perusahaan. Bersama Talenesia, Zaka menyatukan ketajaman bisnis dengan perspektif psikologi dan pendidikan.

syafiq.png
Syafiq Fadillah

Product Manager

Dengan pengalaman 5+ tahun sebagai Product Manager di berbagai Industri dan Mentor di Edutech Company, Syafiq sadar pentingnya pendidikan yang layak untuk talenta muda di Indonesia. Kesadaran ini, bersama kemampuan problem solving dan product development-nya, memperkuat kontribusi Syafiq dalam misi Talenesia.

ocky.png
Ocky Jhon G. Hidayat

Content & Social Media Lead

Selama 4+ tahun bergelut di sosial media dan konten, Ocky dan tim-nya telah tervalidasi dengan menerima penghargaan Youtube Golden Play Button dan Spotify Award. Kini, Ocky tergabung dalam tim Talenesia dan bertekad memberi impact yang lebih besar lagi melalui sosial media Talenesia!